Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2016

Tinggal di Base Camp, Perumahan Bukit Asam Tanjung Enim: Seru dan Bercerita

Gambar
Terakhir kali agaknya sudah setahun lalu. Naik pesawat ke Palembang, lalu jalan darat sekian jam ke Tanjung Enim. Mulai tidur saat di Indralaya, lalu istirahat untuk makan dan cari toilet di Prabumulih, gak lupa mampir ke Rumah Makan Tahu Sumedang untuk beli gorengan. Kemudian jalan lagi menuju Muara Enim, melanjutkan tidur pulas sampai miring-miring. Kalau sudah lewat GOR dan kota Muara Enim, berarti tak sampai 15 menit lagi kita sampai ke area tambang dan perumahan Bukit Asam!

Jalan-jalan ke Banjarbaru: dari Soto Anang, Hotel Syariah, Lanjut ke Martapura

Gambar
Sumber foto: banjarmasin.tribunnews.com Akhir Maret lalu, saya berkesempatan ke Banjarbaru selama 5 hari. Dengan tetap mengusung motto “bukan kemana-nya, tapi kenikmatan perjalanan tergantung kita memaknainya” *ciyee*, perjalanan dinas kali ini terasa cukup menyenangkan. Setidaknya nambah list tempat makan yang pernah dikunjungi, dan juga ke pusat oleh-oleh yang paling heitz se-Kalimantan Selatan.

Suntik Vaksin Meningitis dan Influenza di Asrama Haji Bekasi, Cepat dan Mudah

Gambar
sumber foto Layanan vaksinasi Meningitis kini juga ada di Asrama Haji Bekasi. Yang saya alami, suntik vaksin di sini cepat dan mudah, dekat pula dari rumah. Gak sampe 45 menit, prosesnya beres!  Seperti saat mengurus paspor, ada beragam versi cerita orang mengenai pemberian vaksin meningitis. Ada yang bilang antri panjang, hanya ada di bandara dan pelabuhan, hingga efeknya yang disebut bikin badan meriang dan pegal. Yasutralah, bismillah, dijalani aja. I've got a good news, kini Asrama Haji Bekasi melayani vaksinasi meningitis juga. Uhyeaa, ga usah ribet ke Halim, Tg. Priok atau malah Soetta dong! 

Pengalaman Bikin, Tambah Nama dan Perpanjang Paspor di Kanim Kelas III Bekasi

Gambar
Foto: hadiyanta.files.wordpress.com Belum lama, saya dan keluarga berurusan dengan kantor imigrasi. Bapak, ibu dan adik membuat paspor baru, dan saya harus menambah nama pada paspor yang sudah ada menjadi 3 suku kata. Dulu saat membuat paspor tahun 2012 di Imigrasi Bekasi, saya agak ilfeel dengan pelayanan  yang lama, diselak orang-orang bercalo, tempatnya panas dan sesak serta bayar map/formulir yang sebetulnya gratis. Alhamdulillah, sekarang imigrasi sudah jauuuuuh lebih baik.